BATAM – Dukungan masyarakat terhadap pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), nomor urut 2, H Muhammad Rudi (HMR) dan H Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq), semakin menguat.
Pada Jumat malam (8/11/2024), warga Perumahan Kopkar PLN, Bukit Palem, Sentra Melati, dan sekitarnya berkumpul dengan penuh semangat untuk menghadiri acara Silaturahmi dan Kampanye Dialogis yang diadakan di fasilitas umum Perumahan Kopkar PLN, Kelurahan Belian, Batam Kota.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh HMR, yang juga merupakan Wali Kota Batam, beserta sejumlah Tim Pemenangan, serta Mantan Gubernur Kepri, H Isdianto.
Kehadiran HMR dan Isdianto memberikan semangat lebih bagi warga yang datang untuk mendengar visi dan misi pasangan Rudi-Rafiq.
Taufiq, perwakilan tokoh masyarakat, menyampaikan bahwa masyarakat Belian sudah merasakan manfaat dari kepemimpinan HMR selama memimpin Kota Batam.
“Apa yang telah dilakukan Pak Rudi selama ini sudah sangat dirasakan oleh seluruh masyarakat. Kami ingin saudara-saudara kami di daerah-daerah Kepri juga merasakan kenyamanan yang sama seperti yang kami nikmati di Batam,” ujar Taufiq dengan penuh semangat.
Dalam kesempatan yang sama, Mantan Gubernur Kepri H Isdianto menegaskan bahwa dukungan kepada pasangan Rudi-Rafiq datang dari berbagai lapisan masyarakat. Termasuk mereka yang tinggal di daerah-daerah jauh dari perkotaan.
“Banyak warga di pelosok-pelosok yang meskipun tidak mengenal langsung Pak Rudi, tetap menyatakan dukungannya. Pasalnya, mereka ingin daerah mereka berkembang dan maju seperti Kota Batam,” jelas Isdianto.
Isdianto menambahkan bahwa semangat warga luar Batam untuk mendukung HMR berlandaskan pada keberhasilan Kota Batam yang kini dikenal sebagai kota yang maju dan berkembang pesat.
“Mereka melihat kemajuan Batam dan berharap daerah mereka bisa merasakan hal yang sama,” ungkapnya.
Kampanye ini menjadi bukti semakin menguatnya dukungan untuk pasangan Rudi-Rafiq di berbagai wilayah Kepri. Pasangan ini diharapkan akan membawa perubahan dan kemajuan bagi seluruh provinsi. (ris)






